Lensa FD 50mm 1.8 S.C ini merupakan salah satu lensa fix, dimana lensa hanya memiliki 1 pilihan rentang FL, yakni 50mm. Masih menggunakan mount FD, salah satu tipe mount yang digunakan oleh kamera Canon sebelum akhirnya diubah menjadi mount EOS seperti sekarang ini.
Untuk dapat dipasang pada body kamera bertipe EOS, maka lensa ini harus menggunakan adapter FD to EOS terlebih dahulu, atau bisa juga dengan cara mengubah (oprek) dari mount FD ke mount EOS, walaupun ada beberapa yang tidak rapi dalam proses pengoprekan ini. Kebetulan yang aku punya yang sudah dioprek menjadi mount EOS.
Karena tergolong lensa manual, maka jelas tidak ada switch AF/MF seperti lensa pada masa sekarang ini. Body lensa juga bukan terbuat dari plastik, sehingga masih cukup berat. Proses pencarian fokus dilakukan oleh kita sendiri dengan menghitung jarak lensa dengan obyek yang akan difoto. Cara ini dilakukan dengan memutar ring fokus pada lensa.
Berikut ini spesifikasi dari Canon FD 50/1.8 S.C
- Lens Construction (group) 4
- Lens Construction (element) 6
- No. of Diaphragm Blades 6
- Minimum Aperture f/16
- Closest Focusing Distance 0.6 m
- Maximum Magnifcation 1:9.7 (0.103x)
- Filter Size 55 mm
- Maximum Diameter x Length 64 x 44.5 mm
- Weight 255 gr (0.56 lb)
- Hood BS-55
Beberapa hasil dengan lensa ini :
Canon EOS 400D w/ FD 50/1.8 S.C
Canon EOS 400D w/ FD 50/1.8 S.C